Hutan Mangrove Kulon Progo

Hari yang cerah untuk refreshing. Kali ini obyek wisata yang ingin sekali aku kunjungi adalah Hutan Mangrove Kulon Progo. Sebenarnya sudah lama sekali ingin kesana tapi waktu jualah yang menentukan terealisasinya suatu keinginan HHHH. 

Nah kali ini aku mau sedikit berbagi mengenai Hutan Mangrove Kulon Progo.
Mulai dari petunjuk arah ke Hutan Mangrove. 

Awalnya aku hanya berbekal sebuah petunjuk arah dari sebuah sumber yang hanya memberikan sedikit informasi. Menggunakan googlemap pun sama saja karena kendala dengan keadaan HP yang lagi kurang stabil. Tapi sekarang aku akan berbagi petunjuk arah yang insyaAllah tidak akan menyesatkan atau membingungkan.

denah lokasi hutan mangrove
denah lokasi hutan mangrove
Foto denah lokasi itu dapat kamu jumpai di beberapa simpang ketika kamu hampir mendekati lokasi.

Jalur yang harus ditempuh untuk mencapai Hutan Mangrove Kulon Progo adalah :
Jl. Raya Jogja - Wates >> ikuti jalan menuju arah ke Purworejo. 
Sekitar 12km dari kota Wates (sudah melewati jalan ke Glagah) kanan jalan akan ada RM. Murah Meriah (diharap jalan perlahan), nanti di kiri jalan kamu akan melihat pos polisi lalu ambil kiri (belok kiri) ikuti jalan hingga ada persimpangan ambil kanan. Terus ikuti jalan hingga kamu melewati Jembatan Congot (jembatannya gede). Jalan perlahan saja, sekitar 100m kiri jalan ada petunjuk jalan menuju Hutan Mangrove atau Dusun Pasir Mendit. Terus ikuti jalan beraspal dan petunjuk jalan yang ada, maka kamu akan sampai di kawasan Hutan Mangrove Kulon Progo. 

Hampir satu jam perjalanan.

ini dia tiketnya
Obyek pertama yang bisa kamu singgahi adalah jembatan api-api. Tiket masuk adalah Rp3.000,-/orang dan untuk parkir sepeda motor Rp 2.000,- jadi total Rp 8.000,-.


lingga (adek ku) di jembatan api-api

di jembatan api-api


Setelah jalan sana dan jalan sini akhirnya kita memutuskan untuk mencoba melihat kawasan mangrove yang lain. 

Tiba dikawasan Goa Mangrove kita diwajibkan untuk bayar lagi dengan jumlah yang sama yakni Rp 8.000,-

Tempat pertama yang kami kunjungi adalah Goa Hutan Mangrove. *banyak nyamuk (//x//)



Goa Hutan Mangrove

Goa Hutan Mangrove
Next, kita lanjut lagi menapaki kawasan mangrove yakni ke jembatan. Dan MasyaAllah... sangat cantik. Meskipun terik matahari membakar kulit tapi kecantikan Kuasa Allah mengalahkan semuanya.

lingga (adekku) meniti jembatan

jembatan hutan mangrove
jembatan hutan mangrove

Ya... itu tadi jalan-jalan ku ke Hutan Mangrove Kulon Progo yang sudah lama aku inginkan. Tetap jaga kebersihan ya kalau di tempat wisata dan jangan merusak alam.

Think smart guys.


Review : Acnes Spot Care

Review lagi produknya Rotho dengan brandnya Acnes. Kali ini produk Acnes yang mau aku review adalah Acnes Spot Care

Taukan produk Acnes ini sangat terkenal di negara asalnya, Jepang. Kalau yang belum kenalan bisa baca dikit di post sebelumnya.

Setelah sebelumnya aku review Acnes Sealing Jell yang notabennya jell pencegah atau penghilang jerawat, maka untuk menghilangkan bekas jerawat yang kehitaman menggunakan produk Acnes Spot Care. Produk dengan kemasan tidak berbeda dari jell acne care itu mengusung kemasan yang lebih mungil dan harga yang lebih mahal. Awalnya karena keinginan untuk memudarkan bekar jerawat yang kehitaman setelah pemakaian Acnes Sealing Jell, maka beli lah salah satu produk acnes treatment series ini.

acnes spot care
acnes spot care

Review : Cetaphil - Oily Skin Cleanser

Hai, aku mau review skin care lagi. Beberapa waktu lalu ketika masih mencari produk face wash yang tepat buat kulit wajah ku yang kombinasi (berminyak bagian T dan kering selebihnya) dan mencari kesana sini produk yeng tepat. Hingga akhirnya nemulah produk yang katanya ampuh banget buat beberapa kalangan apalagi untuk kulit wajah yang bermasalah, Centaphil. Produk asal Kanada ini sangat terkenal sekali di kalangan beuty bloger bahkan dokter kecantikan, karena selain bisa untuk face wash sabun ini juga bisa untuk seluruh tubuh atau digunakan tanpa air seperti untuk membersihkan make up (berfungsi sebagai make up remover) untuk yang gentle wash cetaphil. 

Karena kulit ku yang oily atau kombinasi jadi aku pilih yang oily skin cleanser.
cetaphil oily skin cleanser
cetaphil oily skin cleanser